Selasa, 03 April 2012

OLAHRAGA
Arema ISL Abaikan Ancaman PSSI Versi Djohar Arifin Husein
Arema Indonesia (GOAL.com/Ongisnade)
Arema optismistis PSSI di bawah pimpinan La Nyalla Mattalitti akan menjamin semua urusan administratif pemain asing di kompetisi ISL.

Ancaman ketua umum PSSI Djohar Arifin terkait izin kerja pemain asing yang mengikuti kompetisi Superliga Indonesia (ISL) diabaikan oleh manajemen Arema Indonesia.

Seperti yang dilansir oleh Wearemania, manajemen Arema optimistis semua urusan terkait pemain asing akan dijamin oleh ketua umum PSSI-KPSI yaitu La Nyalla Mattalitti.
  Hal tersebut diungkapkan oleh media officer Arema, Sudarmadji, ia menegaskan akan mempercayakan urusan tersebut kepada Federasi pimpinan La Nyalla. Sudarmadji juga menambahkan bahwa pihaknya tidak boleh mengalihkan fokus dari ISL, karena posisi Arema saat ini sedang terancam degradasi.

"Arema hanya mengakui federasi dibawah La nyala Mattaliti, dan kami optimistis persoalan pemain asing terkait syarat administrasi akan diupayakan oleh federasi dibawah La Nyalla," ujarnya.

"Arema saat ini berada di papan bawah, konsentrasi kami saat ini adalah membuat Arema lolos dari zona degradasi. Itu jauh lebih penting dan bermanfaat daripada memikirkan ancaman dari PSSI."

"Jadi intinya tidak ada kaitan, antara federasi lain terhadap status pemain di ISL, karena mandat kepada PSSI dibawah naungan Johar Arifin sudah dicabut pada Desember lalu, dan kami optimis dibawah Pak Nyalla , PSSI akan terus meningkatkan kualitas kompetisi ISL, bukan justru mematikannya, karena ISL yang sesuai statuta," pungkasnya.

www.pulogadingcity.blogspot.com
BISNIS
Persaingan Penerbangan Berbiaya Murah Kian Ketat 
Pengembangan Bandara Soekarno-Hatta - Sejumlah pesawat parkir di apron terminal internasional Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang Banten, Senin (5/3/2012). Saat ini sedang dilakukan pengembangan bandara yang mencakup penambahan akses menuju terminal penumpang dan meningkatkan kapasitas parkir dari 125 pesawat menjadi 174 pesawat untuk mengantisipasi lonjakan penumpang
JAKARTA - Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Herry Bhakti menilai, persaingan antara maskapai berbiaya murah (low cost carrier) kian ketat. Akan tetapi, kata dia, pangsa pasar untuk maskapai-maskapai jenis itu masih besar.
"Low cost ya pokoknya bersaing ketat tapi marketnya besar. Growthnya kita tinggi, pasti. Jadi sebetulnya penuh terus," ungkap Herry di Jakarta, Selasa (3/4/2012).
Pangsa pasar yang besar, menurut dia, ditunjukkan oleh pertumbuhan rata-rata penumpang pesawat per tahun yang mencapai 15 persen. Dengan angka itu, ia pun yakin tidak ada maskapai yang saling berebut penumpang. "Nggak sementara ini nggak ada (saling memakan)," tambah Herry.
Secara terpisah, Direktur Angkutan Udara Kemenhub Djoko Murjatmodjo mengatakan, masyarakat kelas menengah Indonesia terus bertumbuh. Seiring dengan pertumbuhan tersebut, keinginan melakukan perjalanan pun tinggi. "Ekonomi indonesia ini kan level menengahnya yang maju. Contoh jumlah penumpang yang diangkut Lion Air dan Indonesia Air Asia lebih besar daripada Garuda," .www.pulogadingcity.blogspot.com
MEGAPOLITAN

 BNN Ungkap Jaringan Narkotika dari Balik Lapas
Ilustrasi: Petugas Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya menunjukkan 350 butir pil ekstasi hasil tangkapan di Jakarta,
JAKARTA - Jaringan narkotika yang dikendalikan dari dalam lembaga pemasyarakatan berhasil diungkap lembaga Badan Narkotika Nasional (BNN). Barang bukti narkotika jenis sabu sebanyak 3.013,5 gram dari keempat tersangka pun dimusnahkan.
Kepala Humas BNN Kombes Sumirat mengungkapan, pertama-tama petugas meringkus seorang warga negara Iran berinisial HM. Saat dibekuk, HM tengah menjual barang haram tersebut ke seorang warga negara Indonesia berinisial OL. Mereka ditangkap di area parkir sebuah gerai makanan cepat saji di bilangan Senayan pada tanggal 7 Maret 2012.
"Mereka lagi transaksi narkoba jenis sabu. Dari tangan mereka berdua berhasil didapatkan beberapa barang bukti," ujar Kombes Sumirat kepada wartawan di gedung BNN, Jalan MT Haryono, Jakarta Timur, Selasa (3/4/2012).
Dari tangan HM, petugas menyita tiga bungkus sabu kristal yang dikemas dalam bungkus plastik bening dengan berat 3.021 gram, 1 lembar kartu UNHCR, 1 buah ponsel blackberry, 1 buah ponsel Samsung. Sementara dari tangan OL, petugas menyita 1 buah alat hisap sabu, 1 buah ponsel CDMA Nokia, 1 unit mobil Toyota Corolla beserta STNK-nya.
Setelah melakukan pengembangan dari mereka, kata Sumirat, petugas mengarah ke Lapas Tangerang untuk menangkap bandar besarnya. Warga negara Iran yang berinisial MJ tersebut diduga merupakan bandar narkoba yang mengendalikan bisnisnya dari bilik jeruji besi. MJ sendiri merupakan tangkapan BNN tanggal 18 Februari 2010 lalu.
Sumirat mengatakan, petugasnya kini masih melakukan pendalaman atas kasus tersebut. Atas perbuatannya, ketiga tersangka pun dikenakan Pasal 112 Undang-Undang Narkotika dengan ancaman maksimal hukuman mati. 
www.pulogadingcity.blogspot.com
REGIONAL
Usai Melahirkan, Ibu Kabur Tinggalkan Bayi di RS
Bayi mungil berjenis kelamin laki-laki ditinggalkan ibunya di Rumah Bersalin Soegijapranata Jalan Puspowarno Raya Semarang, saat dalam gendongan seorang petugas polisi, Selasa (3/4/2012).
SEMARANG — Bayi mungil berjenis kelamin laki-laki ditinggalkan ibunya di Rumah Bersalin Soegijapranata, Jalan Puspowarno Raya, Semarang. Dalam surat keterangan kelahiran disebutkan, bayi dilahirkan pada Sabtu (31/3/2012) pukul 01.05, dari ibu bernama Ika dan ayah bernama Adi, yang beralamat di Jalan Gedung Batu Timur II Nomor 5, Semarang. Proses kelahiran ditangani seorang tenaga medis bernama Martini Puspaningtyas.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh, ibu bayi datang ke rumah sakit tersebut pada Sabtu pukul 00.45 bersama seorang lelaki yang mengaku sebagai suaminya. Beberapa saat kemudian sang ibu melahirkan. Namun pada Sabtu malam sekitar pukul 19.00, ibu itu pergi dan tidak kembali lagi.

Hal itu kemudian dilaporkan pihak rumah bersalin ke Polres Semarang Barat yang kemudian mendatangi lokasi. Berdasarkan keterangan salah satu anggota polisi dari Polres Semarang Barat, Agung JP, alamat orangtua bayi sudah ditelusuri namun ternyata tidak ditemukan. "Alamat itu palsu, tidak ada," ujarnya, Selasa (3/4/2012).

Belum diketahui secara pasti motif sang ibu meninggalkan bayinya. Saat ini bayi dalam kondisi sehat dan masih dirawat oleh pihak rumah sakit. Kasus tersebut dalam proses penanganan pihak berwajib. www.pulogadingcity.blogspot.com

Denny Tak Mau Ungkap Pemukul Petugas LP Pekanbaru 
Denny Indrayana
JAKARTA — Meski mengakui ada pemukulan terhadap petugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pekanbaru, tetapi Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Denny Indrayana tak mau mengungkap siapa pelaku pemukulan tersebut.
Denny tak meladeni pertanyaan wartawan yang hendak mengetahui identitas pelaku pemukulan petugas Lapas Pekanbaru.
Secara khusus Denny menggelar jumpa pers di lobi Kantor Kemenhuk dan HAM, Selasa (3/4/2012), membantah beredarnya berita yang menyatakan dirinya yang memukul petugas Lapas Pekanbaru.
Denny memang mengakui dalam inspeksi mendadak ke Lapas Pekanbaru pada Senin dini sempat ada petugas lapas yang dipukul. Pemukulan tersebut menurut Denny berawal dari lamanya petugas lapas membuka pintu utama saat dia dan rombongan BNN hendak masuk.
"Begitu dibuka sempat saya tegur, kenapa lama sekali. Mereka bilang takut sambil menunjuk petugas BNN yang pakai penutup wajah. Di situ ada petugas yang marah dan mukul petugas (lapas) ini," kata Denny.
Denny mengaku dia justru menahan agar tak terjadi pemukulan. Usai menjelaskan kronologis insiden pemukulan dalam sidak di Lapas Pekanbaru tersebut, Denny langsung ngeloyor pergi meninggalkan wartawan.
Dia tak menjawab pertanyaan soal siapa pelaku pemukulan terhadap petugas Lapas Pekanbaru. Meski dikejar hingga ke lift yang membawa ke ruangannya, Denny tetap tak mau menjawab siapa pelaku pemukulan tersebut.
 www.pulogadingcity.blogspot.com
VIDEO
Banjir Melanda Jakarta dan Tangerang
Selasa, 3 April 2012 | 23:43 WIB
Hujan deras di Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (3/4) sore, membuat ketinggian air Sungai Ciliwung melonjak mendekati Siaga II. Berdasarkan kondisi tersebut, Rabu dini hari ini, Jakarta diperkirakan mendapat kiriman banjir dari hulu Ciliwung.  


Calon Gubernur DKI Sudah Lengkapi Berkas
Selasa, 3 April 2012 | 22:35 WIB
Apabila lima pasang calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta secara gamblang memaparkan program kerja yang akan dilakukan jika terpilih, calon petahana Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli punya langkah berbeda. Fauzi belum mau membeberkan programnya dan hanya tersenyum ketika ditanya masalah tersebut. www.pulogadingcity.blogspot.com

 
GeekFest Ajang Unjuk Diri 
Selasa, 3 April 2012 | 20:46 WIB
 
GeekFest merupakan wadah kolaborasi para penggemar teknologi, musik, multimedia, hingga video game di satu tempat. Geek adalah istilah yang merujuk pada orang yang mendalami hobi atau bakat hingga mereka pada satu titik menjadi ahli.www.pulogadingcity.blogspot.com
EDUKASI
80 Sekolah Ikuti Seminar Kepemimpinan
JAKARTA- 200 peserta yang berasal dari 80 sekolah di Jakarta dan berbagai daerah mengikuti seminar leadership day. Digelar di Graha Angkasa Pura 1, Jakarta, Selasa (3/4/2012), acara ini merupakan bagian dari Leader in Me International Seminar.

Seminar tersebut digagas oleh Dunamis, sebuah organisasi global berlisensi FranklinCovey yang memberikan pelatihan di bidang pengembangan karakter kepemimpinan.

Direktur Dunamis Foundation, Andiral Purnomo mengatakan, dalam kegiatan ini para peserta yang merupakan pendidik dan orang tua murid dapat mempelajari program The Leader in Me, yakni program terintegrasi yang menanamkan kepemimpinan di seluruh aspek sekolah. Para peserta juga mengetahui cara menerapkan dan kisah dari beberapa sekolah yang telah sukses menjalankan program tersebut.

"Sesuai dengan misi kami untuk enable freatness in people and organization everywhere. Dunamis berharap dapat memberikan kontribusi bagi dunia pendidikan melalui penerapan program the leader in me di Indonesia," kata Andiral di lokasi acara.

Ia menjelaskan, program The Leader in Me sengaja dikenalkan untuk mendukung pembentukan karakter kepemimpinan anak Indonesia. Sehingga ke depannya, ia berharap mampu mencetak para pemimpin berkualitas melalui program tersebut.

"Kita memiliki target memasyarakatkan sekolah berbasis karakter kepemimpinan di Indonesia. Bagaimana anak-anak bisa mandiri, bekerjasama dan beradaptasi dengan orang lain. Karena generasi muda Indonesia dibangun lewat sekolah," ujarnya.

Sebagai informasi, The Leader in Me adalah sebuah progran terintegrasu yang menanamkan kepemimpinan di seluruh aspek sekolah. Dengan menggunakan metode pendekatan menyeluruh, program ini memberikan kesempatan tidak hanya kepada siswa, tetapi juga kepada guru, manajemen sekolah, hingga orang tua murid untuk memiliki karakter kepemimpinan melalui prinsip universal 7 habits.

Prinsip universal 7 habits yakni, be proactive, begin with the end in mind, put first things first, think win-win, seek first to understand-then to be understand, synergize, dan sharpen the saw.

Di Indonesia, program The Leader in Me telah diadopsi dan diterapkan di berbagai sekolah seperti sekolah PSKD Mandiri, Sekolah Islam An-Nisaa Tangerang, SDSN 12 Bendungan Hilir, Sekolah Santa Laurensia Serpong, dan Institut Teknologi Bandung.  
www.pulogadingcity.blogspot.com

SAINS
Hipotesis Baru Pembentukan Bumi
 

Citra Bumi yang diambil oleh satelit Suomi NPP milik NASA. 
Ian Campbell dan Hugh O'Neill dari Australia National University (ANU) mengemukakan bahwa Bumi terbentuk dari mekanisme yang berbeda dari yang dipercaya saat ini.

Hasil penelitian mereka menantang teori bahwa Bumi terbentuk dari material yang sama dengan Matahari. Dengan demikian, Bumi punya komposisi chondrit.

Chondrit adalah meteorit yang terbentuk di nebula yang mengelilingi Matahari 4,6 miliar tahun lalu. Meteorit ini berharga karena punya hubungan langsung dengan material awal Tata Surya.

"Selama puluhan tahun, diasumsikan bahwa Bumi memiliki komposisi yang sama dengan Matahari, selama elemen paling volatil seperti hidrogen dikecualikan," ungkap O'Neill.

Teori itu didasarkan pada pandangan bahwa semua benda di Tata Surya memiliki komposisi yang sama. Karena Matahari menyusun 99 Tata Surya, maka penyusun benda di Tata Surya pada dasarnya material Matahari.

Menurut Campbell dan O'Neill, Bumi terbentuk dari tumbukan benda serupa planet yang berukuran lebih besar. Benda angkasa tersebut sudah cukup masif dan memiliki lapisan luar.

Pandangan tersebut didukung oleh hasil penelitian Campbell selama 20 tahun di kolom batuan panas yang muncul dari lapisan dalam Bumi, disebut pluma mantel.

Berdasarkan penelitiannya, Campbell tak menemukan unsur seperti Uranium dan Thorium yang diduga memberi petunjuk bahwa Bumi tercipta dari material chondrit.

"Pluma mantel tidak melepaskan panas yang cukup yang mendukung adanya reservoir ini. Konsekuensinya, Bumi tidak memiliki komposisi yang sama dengan chondrit atau Matahari," ungkap Campbell.

Lapisan luar Bumi purba, kata Campbell seperti dikutip Universe Today, Jumat (30/3/2012), memiliki unsur yang menghasilkan panas yang berasal dari tumbukan dengan planet lain.

"Ini menghasilkan Bumi yang memiliki lebih sedikit unsur yang menghasilkan panas dibandingkan meteorit chondrit, yang menerangkan mengapa Bumi tak memiliki komposisi yang sama," jelas O'Neill. www.pulogadingcity.blogspot.com
TRAVEL
Wedang "Coro" Masih Dilestarikan Masyarakat Undaan
 
Wedang "Coro" Masih Dilestarikan Masyarakat Undaan
KUDUS - Wedang "Coro" salah satu minuman tradisional Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, masih dilestarikan masyarakat Desa Undaan Tengah, Kecamatan Undaan. Wedang itu terkait dengan tradisi pertanian di Kudus.
Wedang itu bisa diperoleh di warung dekat areal persawahan Desa Undaan Tengah. Lokasinya berada sekitar satu kilometer Balai Desa Undaan Tengah.
Abdul Jalil (65), pemilik warung, Selasa (3/4/2012), mengatakan, minuman itu terbuat dari jahe, gula aren, gaul (irisan kelapa yang digoreng), merica, sere, tepung beras, dan garam. Minuman itu berwana krem, lebih kental seperti bubur, dan rasanya perpaduan manis, sedikit pedas, dan gurih.
"Kami mendapatkan resepnya turun-temurun atau pada zaman 'mak kuno' (nenek moyang)," kata dia.
Jalil menambahkan, harganya cukup murah, Rp 2.000 per gelas. Biasanya diminum kala petani selesai panen dan tanam pada musim penghujan.
Darwoto (50), petani Desa Undaan Tengah, mengatakan, minuman tradisional itu bisa menghangatkan tubuh. Selain itu, para petani meyakini wedang "coro" bisa menghilangkan lelah dan kecapean.
"Kami menyebutnya wedang 'coro' karena disajikan dengan 'coro' atau cara demikian," kata dia. www.pulogadingcity.blogspot.com
Polisi Dapatkan Identitas Pembunuh di Apartement Crown

   
Ilustrasi

JAKARTA - Kepolisian Resor Bekasi Kabupaten sudah memegang identitas pelaku pembunuhan terhadap Amyasih alias Dini (31). Oknum yang diduga sebagai pelaku itu adalah sekuriti Apartemen Crown Court Executive Condominium, tempat Dini ditemukan tewas bersimbah darah dengan 27 tusukan di sekujur tubuhnya.
"Kami sudah kantongi indetitas satu orang yang diduga sebagai pelaku. Sekarang masih dilakukan pengejaran," ungkap Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Bekasi Kabupaten, Komisaris Dedy Murti, Selasa (3/4/2012), saat dihubungi wartawan.
Orang itu, kata Dedy, adalah seorang sekuriti yang berjaga di Apartemen Crown Court Executive Condominium. "Dia sekuriti," ujar Dedy singkat.
Polisi mencurigai sekuriti itu setelah gerak-geriknya yang mencurigakan terekam kamera CCTV di lantai dasar dan lantai 7 apartemen. Polisi juga menduga antara sekuriti dengan korban telah saling mengenal. Hal ini dikuatkan dengan tidak ditemukannya kerusakan di bagian pintu.
"Tidak ada upaya masuk secara paksa, bisa jadi korban mengenal pelaku," ucap Dedy.
Kendati sudah mendapatkan identitas oknum yang diduga sebagai pelaku, Dedy mengatakan, pihaknya masih belum bisa mengetahui motif pembunuhan terhadap Dini. Hingga saat ini, polisi sudah menghimpun keterangan dari tujuh orang saki. Mereka adalah Kemijo (teman pria Dini), sopir, tetangga, dan juga sekuriti apartemen Crown.
Diberitakan sebelumnya, Amyasih alias Dini (31) ditemukan tewas dengan 27 luka tusuk di Apartemen Crown Court Executive Condominium, Cikarang Selatan, Bekasi, pada Senin (2/4/2012) pagi. Jasad perempuan malang itu ditemukan oleh kekasihnya, Kemijo Hisa Nori (54), seorang warga negara Jepang.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Humas Polda Metro Jaya, perempuan itu menginap di apartemen Kemijo sejak Sabtu (31/3/2012) malam. Pada Senin (2/4/2012) pagi sekitar pukul 07.00 WIB, Kemijo pamit ke Dini untuk berangkat kerja. Namun, saat kembali ke apartemen pada pukul 10.00 untuk mengambil barang yang tertinggal, Kemijo justru dikejutkan dengan kucuran darah yang mengalir dari tubuh Dini yang sudah tak bernyawa lagi. Jasad Dini langsung dievakuasi ke RS Bhayangkara, Polri, Kramat Jati. Sementara kasus ini ditangani oleh Polres Bekasi Kabupaten.www.pulogadingcity.blogspot.com
TERKAIT:
OASE
Puisi Pun Terbaca di Toko Emas

Silke Behl, seorang kurator pertemuan penyair internasional menyatakan heran karena baru pertama kali melihat pembacaan puisi di toko emas.
Hari kedua perjalanan puluhan penyair dari berbagai negara termasuk di antara mereka berasal dari sejumlah daerah di Indonesia, ke Candi Borobudur dan sekitarnya, mengagendakan audiensi dengan petinggi Pemerintah Kota Magelang dan pengusaha setempat.
Mereka adalah bagian dari para penyair yang mengikuti pembacaan puisi melalui kegiatan bernama "Forum Penyair Internasional-Indonesia (FPII) 2012" di empat kota di Indonesia.
Empat kota itu adalah Candi Borobudur, Magelang (1-3 April 2012), Pekalongan (4-6 April), Malang (7-9 April), dan Surabaya (10-12 April). Jumlah seluruh penyair sebanyak 42 orang.
Mereka terdiri atas 17 penyair mancanegara antara lain berasal dari Jerman, India, Amerika Serikat, Afrika Selatan, Zimbabwe, Belanda, Denmark, Islandia, Australia, Selandia Baru, dan Makedonia.
Sebanyak 25 penyair lainnya berasal dari sejumlah kota di Indonesia seperti Bali, Madura, Bekasi, Yogyakarta, Surabaya, Ngawi, Jakarta, Rembang, Malang, Tangerang, Depok, Makassar, Bandung, dan Papua.
Kurator karya puisi mereka yang beragam makna itu adalah Afrizal Malna dan Saut Situmorang (Indonesia), Michael Augustin dan Silke Behl (Jerman), serta Indra Wussow (Afrika Selatan).
Siang selepas pukul 12.00 WIB itu, kendaraan melaju tersendat di jalan utama sepanjang tak lebih dari satu kilometer di tengah kota kecil yang dikenal dengan sebutan kawasan pusat pertokoan "Pecinan" Kota Magelang. Arus kendaraan yang melaju merambat, tak lazim ditemui sehari-hari di kota itu.
Beberapa petugas kepolisian menghentikan laju kendaraan para pelintas jalan itu, ketika para penyair menyeberanginya untuk menuju Toko Emas "Mahkota Gold".
Toko emas di dekat lampu pengatur lalu lintas, di ujung Jalan Pemuda "Pecinan" Kota Magelang itu, dikelola oleh warga keturunan Tionghoa di daerah itu, Ham Kwan (Slamet Santoso).
Puluhan siswa taman kanak-kanak dari salah satu sekolah swasta setempat dengan wajah riang melambai-lambaikan bendera Merah Putih ukuran kecil.
Anak-anak tersebut menyambut para penyair dunia yang telah menyeberangi jalan tersebut, sebelum mereka masuk ke salah satu di antara delapan cabang toko emas yang tersebar baik di Kota maupun Kabupaten Magelang.
Di depan salah satu etalase toko emas dan berlian yang pertama dibuka pada 1918 oleh kakek buyut Ham Kwan itu, duduk berderet antara lain Wakil Wali Kota Magelang Djoko Prasetyo, Ketua DPRD Hasan Suryoyudho, Sekretaris Daerah Soegiharto, budayawan Soetrisman, Ketua Penyelenggara FPII 2012 Magelang Dorothea Rosa Herliany, dan Silke Behl yang juga Direktur Rumah Sastra Bremen, Jerman.
Cahaya listrik dari berbagai lampu hias gantung dan lampu lainnya yang menempel di plafon toko membuat suasana menjadi terang benderang sebagaimana umumnya toko emas.
Para pegawai toko itu dengan pakaian seragam rapi, tetap berjaga di setiap etalase, melayani masyarakat baik yang hendak membeli perhiasan maupun sekadar nonton aneka barang terbuat dari logam mulia itu.
Tiga siswa SMP Negeri 1 Kota Magelang masing-masing Yosi Dewandari, Wanto Triyani, dan Wahyu Arjono, didampingi seorang guru mereka Rahayu Srihastuti, berdiri menghadap para penyair itu untuk secara bergantian membacakan tiga puisi berbahasa Indonesia, Jawa, dan Inggris.
Yosi membaca puisi berjudul "Magelang Kota Sejuta Bunga" (karya Kautsar Dhali), Wahyu puisi "Magelang Kuthaku" (Rizky), dan Triyano puisi "Precious Little World" (Uliya Ita Rahmita).
"’Kutha Magelangku, ora ono tandingane, tansah ayem tentrem, apik budi pekertine. Sumeh uga ramah masyarakate, endah lan resik lingkungane".
"Jalaran wali kota lan masyarakate pada tulung tinulung. Ulur tangan kanggo ngrumat kampung halaman, Kutha Magelangku. Tanpa pandang gedhe cilik, enom tua, sugih mlarat. Anyengkuyung bebarengan, gawe kutha idaman’," demikian sepenggal puisi berbahasa Jawa berjudul "Magelang Kuthaku" yang dibaca Wahyu.
Penyair berasal dari Afrika Selatan, Mbali Bloom, menyusul tiga pelajar itu, membacakan puisi pendek berjudul "I Forgive My Fears".
"’I have felt the fear. I have lived in fear now it is my time. If fear wants to come with me on this journey then I’m not holding her hand. She can walk beside me if she’s brave, but she must keep up, because I’m walking fast into the light, and i might yes I might just, leave her behind’," demikian puisinya.
Puisi itu diterjemahkan ke bahasa Indonesia oleh Duddy Anggawi dan Mikael Johani menjadi "Maafkan Kecemasanku" dan masuk buku "What’s Poetry?", buku antologi puisi setebal 500 halaman dalam beberapa bahasa seperti Indonesia dan Inggris. "What’s Poetry" adalah tema besar FPII 2012 di empat kota di Indonesia.
"Aku rasakan ketakutan. Kini aku hidup dalam ketakutan ini saatnya. Jika ketakutan mau ikut bersamaku dalam perjalanan, maka takkan kugenggam tangannya. Dia bisa jalan di sampingku jika dia berani, tapi dia harus siap sedia, sebab aku berjalan dengan cepat menuju cahaya, dan aku bisa, ya aku bisa tiba-tiba, tinggalkan dia," demikian puisi terjemahan itu.
Dua penyair lainnya masing-masing Ulrike Draesner (Jerman) dan Sarah Holland-Batt (Australia) membacakan karya masing-masing di dalam toko yang telah dikelola oleh tiga generasi, warga keturunan Tionghoa di Kota Magelang itu.
Penyair berumur 66 tahun dari Madura, Jawa Timur, D. Zawawi Amron, menyuguhkan dua puisinya, masing-masing berjudul "Ibu" dan "Magelang Cintaku".
"Magelang cintaku, Magelang senyummu. Jejak kutinggalkan di sini, tapi senyummu kubawa pergi," demikian puisi pendek "Magelang Cintaku", karya spontannya.
Silke mengungkapkan gembira hatinya karena kehadirannya bersama para penyair ke daerah itu mendapat sambutan secara terbuka dan menyenangkan.
Para penyair dunia, katanya, mengalami pertemuan dengan banyak kebudayaan di Magelang, dengan masyarakat yang terbuka untuk sastra, seni, dan budaya.
"Kemarin di pondok pesantren bertemu dengan para santri, di seminari dengan para siswa, tadi ke Museum OHD, dan dua hari ini membaca puisi di Candi Borobudur. Saya juga heran karena belum pernah baca puisi di toko emas dan melihat banyak penyair di toko emas," katanya.
Ham Kwan mengatakan, pembacaan puisi oleh penyair dunia di tokonya bukan semata-mata untuk pengembangan promosi usaha keluarganya yang sudah turun temurun di kota kecil dengan tiga kecamatan dan 17 kelurahan itu.
Namun, katanya, terutama untuk menyebarluaskan informasi tentang khasanah budaya dan potensi Magelang lainnya kepada masyarakat internasional melalui para penyair tersebut.
"Mungkin ini pertama kali pembacaan puisi di toko emas sehingga menarik, karena emas memang unik dan puisi juga menarik," katanya.
Pembacaan puisi di toko emas menjadikan suasana hati penyimaknya meraih sensasi unik. Mungkin karena kemilau dari aura perhiasan emas itu diterpa untaian kata-kata puitis.
 www.pulogadingcity.blogspot.com
OTOMOTIF
Sprocket, Spesialis Bajaj Pulsar Bikin Powerfull
Tryono. Pulsar lebih powerful dengan cara bore-u
Bajaj Pulsar mengusung teknologi DTS-i yang irit dan bertenaga. Banyak dinikmati konsumen umum maupun peturing. Namun tak sedikit yang ingin memaksimalkan dapur pacu motor pabrikan asal India ini.

“Rata-rata pemilik mengeluh akselerasi bawahnya agak berat alias kurang responsif. Saya akali dengan cara bore up agar tambah power full,” ucap Tryono, spesialis upgrade performa Bajaj Pulsar series.

Berbekal pengalaman jadi mekanik bengkel umum selama 6 tahun, kini pria berumur 30 tahun itu fokus mendongkrak tenaga Bajaj Pulsar series. Termasuk semua merek motor lain yang berkarakter mesin 4-langkah.

“Apalagi kalau mau menaikkan diameter piston alias bore up. Part standar harus bisa dioptimalkan, terutama jika ingin power full tapi tetap hemat bahan bakar,” jelas mekanik berlebel Sprokcet ini.

Dapat kepercayaan dari anak-anak klub maupun konsumen umum, Tryono bukan cuma siap kerjakan tune up dan belah mesin. Bore up sampai tingkat advance sesuai permintaan konsumen pun digarap. Seperti membenamkan piston diameter 70 mm ke blok silinder Pulsar siap dilakukan.

"Kalau ubahan cukup ekstrim hingga permak lubang crankcase, biasanya diusahakan tidak pakai paking bawah dari aluminium. Tapi, pakai lembaran pelat besi 12 mm,” jujur pria asal Sragen ini yang buka bengkel bernama Sprocket ini.
SPROCKET Jl. Sultan Agung Tirtayasa, Ps. Bengkok, Kunciran- Ciledug, Tangerang. Telepon (021)9344-3205.
 www.pulogadingcity.blogspot.com